Tips Ciptakan Interior Restaurant Sunda Terasa Lebih Memikat dan Khas
Pada saat ini restaurant tidak hanya dinilai dari rasa dari tiap masakannya saja. Tempat dari restauran tersebut juga bisa menjadi salah satu daya tarik yang nantinya dapat memikat para pengunjung untuk dapat mampir dan juga mencicipi hidangan yang ada pada buku menu. Untuk membuat desain interior restauran kamu bisa langsung berhubungan dengan kontraktor interior restaurant ataupun kamu juga dapat membuatnya sendiri.
Terlebih pada restauran Sunda biasanya memiliki ciri khas tersendiri dari segi interiornya. Konsep interior yang unik nantinya akan dapat membuat para pelanggan betah dan juga bisa menjadi ajang promosi kamu apabila mereka sudah mengunggahnya ke media sosial mereka tersendiri. Itu bisa menjadi nilai promosi gratis untuk kamu.
Jadi pastikan desain interior kamu tampil lebih menarik dan juga dapat menarik hati para pengunjung. Oleh sebab itu, kami ingin memberikan sedikit tips untuk membuat desain interior restaurant Sunda kamu menjadi lebih cantik dan eye-catching.
5 TIPS BUAT DESAIN INTERIOR SUNDA
Ini dia 5 tips yang bisa kamu pakai untuk memberikan nuansa Sunda di restaurant mu!
1. Adanya Tembok Bata
Bagian pertama kamu dapat menambahkan tembok batu bata expose yang dapat dilihat langsung oleh pengunjung untuk dapat memperoleh kesan alami dari restauran Sunda yang kamu miliki. Tapi pastikan tidak semua bagian dinding kamu berikan batu bata expose. Beri juga sedikit pemandangan diluar agar membuat kesan lebar dan juga membuat sirkulasi udara menjadi lebih dapat dinikmati oleh pengunjung.
2. Maksimalkan Penggunaan Bambu
Selain dengan menampilkan efek batu bata expose kamu juga bisa menggantinya dengan penggunaan bambu. Bambu disini kamu bisa membuatnya sebagai bahan dekorasi ataupun kamu bisa membuatkannya menjadi sebuah saung dimana para pengunjung dapat menyantap hidangan mereka dalam sebuah saung-saung kecil yang kamu buat nantinya.
Penggunaan bambu sendiri nantinya akan membuat efek restauran kamu menjadi lebih asri dan juga sebagai penggambaran dari rumah-rumah pedesaan yang asri.
3. Jangan Melupakan Aksen Anyaman
Bagian ketiga kamu dapat menambahkan beberapa sentuhan anyaman pada restauran yang kamu miliki bisa dari dinding yang berasal dari anyaman bambu, ataupun dengan piring yang dibuat dari anyaman dan ditambah dengan alas daun pisang. Anyaman-anyaman yang ada di restauran kamu nantinya akan dapat membawakan nuansa pedesaan pada restauran Sunda yang kamu jalani.
4. Beri Ruang Terbuka Untuk Menikmati Alam
Untuk kamu yang memiliki usaha restauran Sunda pada tepi sawah ataupun tepi bukit pastikan kamu tidak menutup semua dinding dengan tembok. Berikan ruang layaknya restoran Italia terbuka pada dinding restauran Sunda kamu, agar pengunjung nantinya dapat menikmati lebih pemandangan yang ada disekitar. Selain bisa dipakai menghemat sebab tidak harus membuat dinding utuh juga dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung selain dapat menikmati hidangan lezat yang kamu buat juga, mereka dapat menikmati indahnya pemandangan sekitar yang ada.
5. Siapkan Tempat Lesehan
Bagian terakhir jangan lupa untuk sediakan tempat lesehan yang bisa digunakan oleh pengunjung untuk dapat menyantap makanan yang telah dipesannya. Untuk makan masakan lesehan ini, kamu dapat menyiapkan pada sebuah saung-saung kecil di dalam restauranmu yang berisikan meja tempat menaruh makanan dan juga tikar untuk para pengunjung duduk.
Di beberapa situasi memang para pengunjung lebih memilih untuk makan di tempat lesehan sebab bisa lebih bergerak bebas dibanding harus makan diatas meja dan kursi.
Nah, itu dia beberapa cara yang bisa buat interior restauran Sunda kamu menjadi lebih keren. Ingat untuk membuat sebuah interior restauran kita harus memastikan semua detail dan juga kenyamanan dari para pengunjung. Oleh sebab itu kita bisa saja menyewa jasa kontraktor interior restaurant untuk membantu membuat interior yang menarik dan juga nyaman bagi para pengunjung.